Jumat, 25 April 2014

DALIL RUWATAN DAN TINGKEPAN


DALIL MEREKA :
1) Hadits riwayat Imam Rafi’i :
لِكُلِّ شَيْءٍ زَكَاةٌ، وَزَكَاةُ الدَّارِ بَيْتُ الضِّيَافَةِ. رواه الرافعي عن ثابت (الجامع الصغير ص: 264)
Artinya :
“Setiap sesuatu itu ada alat pencucinya, pencuci untuk rumah/tempat tinggal adalah menjamu para tamu”. (HR. Imam Rafi’i).
JAWAB :
yang benar diriwayatkan oleh imam al khotib dalam kitab al jami' li akhlaqir rowi wa adabis sami' hadits no.1541,imam al khotib dan imam daruqutni berkata :
sanadnya lemah karena ada ibrohim ibn baqiroh dia perawi lemah

2) Hadits riwayat Imam Thabrani :
الصَّدَقَةُ تَسُدُّ سَبْعِيْنَ بَابًا مِنَ السُّوْءِ. رواه الطبراني
Artinya :
“Besedekah itu bisa menutup tujuh puluh macam pintu keburukan”. (HR. Imam Thabrani).
jawab : sanadnya lemah karena ada jubaroh ibn mughollis dia perawi tertuduh pemalsu hadits

3) Hadits riwayat imam Khatib :
الصَّدَقَةُ تَمْنَعُ سَبْعِيْنَ نَوْعًا مِنَ الْبَلاَءِ. رواه الخطيب
Artinya :
“Bersedekah itu bisa menolak tujuh puluh macam mala petaka/bala’”. (HR. Imam Khatib)
JAWAB:
sanadnya lemah karena ada harits ibn nu'man dia perawi yang lemah

Tidak ada komentar: